EbMBK9LV3U2J5pqb5aBuXdjmVrgXJ3azcHngXLqi
EbMBK9LV3U2J5pqb5aBuXdjmVrgXJ3azcHngXLqi

Bagian dari Komunitas:

Bookmark

Daftar Makanan Yang Harus Dihindari Untuk Penderita Asam Urat (Gout)

Gout (Kelebihan Asam Urat) adalah salah satu jenis arthritis yang bisa mempengaruhi sendi-sendi dan biasanya terjadi di kaki). Gout terjadi ketika kelebihan asam urat mengkristal dan menumpuk pada sendi. 

Gout biasanya diobati dengan cara mengkonsumsi obat anti inflamasi serta penghilang rasa sakit.
Asam urat dalam kadar yang normal berfungsi sebagai antioksidan dan melindungi lapisan pembuluh darah kita. Namun jika kadar asam urat yang tinggi (biasanya diatas 4) maka justru akan ikut merusak pembuluh darah kita bersama dengan oksidan. 

Jadi, resiko asam urat tinggi tak hanya Gout, namun juga bisa memicu penyakit stroke dan jantung. Asam urat diproduksi dari pemecahan zat organik yang ditemukan dalam makanan yang disebut dengan purin. Purin ditemukan dalam seluruh jenis makanan, baik hewani maupun nabati. Namun ada makanan yang rendah purin, serta makanan yang tinggi purin.

Inilah daftar makanan-makanan yang harus dihindari oleh penderita asam urat :
  • Jeroan
  • Bayam
  • Rebung
  • Bebek
  • Bandeng
  • Seafood
  • Blinjo
  • Kacang-kacangan
  • Daging-dagingan