EbMBK9LV3U2J5pqb5aBuXdjmVrgXJ3azcHngXLqi
EbMBK9LV3U2J5pqb5aBuXdjmVrgXJ3azcHngXLqi

Bagian dari Komunitas:

Bookmark

[SMF] Masa-masa Putih Biru

Udah Lulus dari SMF lebih dari 2 bulan, tapi kadang masih kangen sama masa-masa sekolah. Rasanya baru kemaren aja masuk, MOS, PKL, terus Ujian ini itu, sekarang tau-tau udah mengabdikan diri jadi di tengah-tengah masyarakat, nggak kerasa status udah bukan pelajar SMA lagi.

Kalo malam-malam kadang gak sengaja lihat buku OOP, ISO, atau Farmakope yang tebelnya astaghfirullah itu nangkring bersusun rapi dilemari kaca, tiba-tiba ingat malam-malam pas masih sekolah... ingat kalau hampir tiap malam ngeliat jadwal pelajaran besok. nge-cek mau ulangan apa aja. Ngambil buku dan belajar kilat sistem satu malam (biarpun dari guru pasti disuruh nyicil materi. Kejar setoran :D ) 
Atau kalau udah merasa nggak sanggup juga belajar pas malam, akhirnya datang kekelas lebih pagi buat mempelajari lagi materi ulangan. Belajar lagi pagi-pagi, katanya pas pagi itu otak lebih 'fresh'. Katanya...

yaaah.. biar pas waktu itu ada yang bilang “Pebila yo kita kada ulangan lagi?".
toh sekarang yang ada kadang tiba-tiba merasa ‘kangen’ momen-momen tegang dan konyol saat ulangan itu sendiri.

Lucu. Kadang senyum sendiri kalo ingat bagaimana akal-akalan menyiasati ulangan dengan bermacam taktik dan rencana (IYKWIM). Mulai dari yang normal seperti melobi jadwal Ulangan supaya tidak menumpuk di satu hari, sampai yang absurd seperti pura-pura lupa massal kalo ada ulangan hari itu. Jadi ingat juga, pas ada pengumuman mendadak besok ujian mapel yang materinya hafalan segunung, masing-masing kaya orang kebakaran jenggot cari info sana-sini. Forward sms berantai, bagi-bagi tugas bikin rangkuman materi, tugas nyari ini bikin itu, bikin kelompok belajar, dan macam-macam hal lain yang membuat kita makin mengenal satu sama lain.
So Sweet tu pang sudah mun jar urang kelua tu.

Kayanya bener kalau orang bilang masa-masa SMA itu gak terlupakan. Soalnya SMA adalah masa menjadi murid terakhir kita sebelum melanjutkan kuliah, waktu terakhir dan terbaik untuk bersenang-senang sama teman-teman karena habis itu lanjut lagi sama step berikutnya yang lebih berat.
*Ceilee, bahasanya... Kan katanya loh, katanya siapa? kata orang :D


Laboratorium Praktek Resep SMF 

Laboratorium resep ini benar-benar seperti medan perang yang sangat sangat sangat sulit untuk ditaklukkan, kenapa? Karena ujian disini (menurutku) benar-benar sulit. Mesti cermat dan teliti.

Diruang ini calon AA harus menghitung takaran dan jumlah obat, menghitung dosis maksimal, menentukan penimbangan, menentukan langkah pembuatan sediaan dan berbagai macam hal lainnya dalam tempo wakto yang secepat-cepatnya dan keakuratan yang secermat-cermatnya. Kata bapak dan ibu guru, Farmasi itu berkaitan erat dengan obat yang bila salah pengerjaannya, maka akan fatal akibatnya, bisa menyangkut nyawa pasien. Mungkin sama seperti ruangan ini, Ujian praktek Resep menentukan HIDUP dan MATI. Ya, terutama hidup dan mati siswa-siswinya... becanda. Hihihi

suasana pas masih try out (TO) Ujian

Saat sudah naik ke kelas XII semester ke-2, maka yang namanya Try Out nggak asing lagi ditelinga kami, frekuensi try out disini sangat sadis sering dilaksanakan, kami sudah merasakan semuanya. perasaan yang campur aduk : nervous, gugup, takut dll di TO pertama sampai akhirnya terbiasa dan menjadi lebih santai karena sering menghadapinya.


SMK Farmasi ISFI Angkatan ke-45 

Ada yang aneh dari fotonya? mungkin ada yang menyadari bahwa populasi pria di angkatan kami sangat sedikit, sama seperti angkatan terdahulu dan terdahulunya lagi. Mungkin bila dibikin perbandingan antara siswi dan siswa akan menjadi 8:1. Pokoknya lelaki yang masuk SMF beruntung semua, dikelilingi perempuan cantik dan pinter :D


Itu dulu foto2nya buat dilampirin. O iya, Foto laboratorium diambil dari hasil jepretan teman seangkatan, Ani. Foto pas TO gak ingat nyomot darimana, kalau foto bentuk angka 45 yang terakhir diambil dari koleksi foto untuh buku tahunan. Sebenarnya foto pakai jas almamater (yang warna biru) juga ada, tapi karena handak bekoyo lalu ai pakai jas lab. Sekiranya ketahuan ketu nah, haur dilab haja gawean. wkwkwkwk

Intinya postingan ini cuma kangen aja.
kangen guru-guru yang sabar liat kelakuan kami. kangen bangku di kelas, kangen seragam putih biru. Kangen jas praktek yang mulai bulukan kena tinctur. kangen botol ampul sama tabung reaksi kimia. Kangen LCD dan kabel dikelas. kangen box praktek. kangen buku farmasi nan tebal buat jadi bantal, kangen wireless sekolah yang password-nya aluhkurihing. 

kangen semuanya. terutama kangen kalian semua teman-teman.

Catatan : Maaf bila bahasa hulu sungai tekeluaran.

Post a Comment

Post a Comment

Halo, terimakasih banyak sudah mampir yaa :)
Silakan tinggalkan komentar, Insya Allah saya kunjungi balik ^^