EbMBK9LV3U2J5pqb5aBuXdjmVrgXJ3azcHngXLqi
EbMBK9LV3U2J5pqb5aBuXdjmVrgXJ3azcHngXLqi

Bagian dari Komunitas:

Bookmark

[REVIEW] Office Blind Date, Saat Perjodohan Jadi Kejutan!

Haloo~~ apa kabar? Lama sekali diriku tak menulis disini ya! 😆

Apa boleh buat, emak sedang belajar menjadi working mom yang baik dan cekatan beberapa bulan terakhir ini, jadi waktu untuk menulis di blog ini harus dikorbankan supaya bisa istirahat.. Maafkan ya kalau jadinya malah lama tak update. Kali ini aku akan usahakan untuk bisa menulis deh, meskipun pendek dan dari hp saja, semoga teman-teman bisa tetap bisa menikmati  :))  



Jadi, pencetus kenapa aku update blog hari ini adalah gara-gara... Komik. Hahaha. 

Iya, web komik. Judulnya Office Blind Date

Gara-gara ngerasa komik ini nih, aku jadi pengen nge review di blog! Premisnya menarik banget. Mungkin kalau dijadiin judul sinetron jadinya akan dramatis, misalnya ... 

"Aku kencan buta dengan orang yang seharusnya dijodohkan dengan sahabatku dan orang itu ternyata direktur sangar di tempatku bekerja"

Ya.. Ya.. Ya... Mungkin semacam itu intinya? Apakah sudah cukup bombastis? 😂

Dan masih sama seperti webtoon terakhir yang aku juga sempat review disini, Pasutri Gaje, webcomic ini juga memiliki genre ROMCOM alias Romantic Comedy, mungkin semua yang pernah baca review disini juga hafal kalau romcom adalah genre ter ter ter favoritku. 😆

Pas masuk ke website komik sih, niat awalnya pengen ngebaca webtoon Why Secretary Kim, pengen baca yang versi komiknya gitu karena kemarin-kemarin kan baru nonton drama Whats Wrong With Secretary Kim (WWWSK). Eh, ndililalah malah ketemu manhwa yang satu ini. Baca, baca, baca, eh, jadi keterusan!

NGOMONG-NGOMONG KOK LAMA AMAT YAK INTRONYA.

Okelah kalau begitu, tanpa panjang lebar mari kita langsung saja ke TKP! 

🐚SINOPSIS WEBCOMIC 'OFFICE BLIND DATE' / BLURB 🐚



Di hari cinta dan rekening hancur lebur! Sahabat sekaligus putri konglomerat, Yeong Seo menyarankan ini pada Ha Ri.

“Sekalian cari angin, temui saja pria lain. Misalnya pasangan perjodohanku.” 

“Kamu butuh uang, kan?” 

“Kamu bisa bergaya seperti Femme Fatale. ‘Aku pemangsa pria. Apa kamu juga mau kumangsa?’ seperti itu.” 

Dengan dada disumpal, kelopak mata yang hitam dan bibir merah menyala. Ha Ri datang ke perjodohan Yeong Seo dengan visual yang bisa membuat orang yang melihatnya kabur. Tapi kenapa... Kenapa Pak Direktur muncul di sana? 

Selang sehari setelah perjodohan, “Ayo kita menikah”. Ha Ri dilamar oleh direkturnya. Seorang pria tampan, keren, pintar dan banyak uang. Tapi gila

Sejak saat itu hidup Ha Ri berubah 180 derajat, seperti terperangkap dalam gua harimau. Romansa perkantoran yang membuat pembaca baper! Kisah percintaan yang penuh tawa dan bikin iri!


🐚 TENTANG KARAKTER YANG JADI TOKOH UTAMA DI WEBCOMIC INI! 🐚


🍒 SHIN HA RI 


Pegawai divisi keuangan biasa yang bertahan bekerja di kantor supaya bisnis ayam goreng keluarganya bisa tetap berjalan (aka masih ada hutang, bos! Harus kerja sampe lunas). 

Sifatnya loyal, setia kawan, dan penyayang. Selain itu, Shin Ha Ri  ini juga punya cinta terpendam selama 7 tahun dengan Lee Min Woo, sahabat masa sekolahnya yang emang semacam sengaja memasukkan Ha Ri dalam lingkaran friendzone (Kalian yang juga friendzoned pasti akan nyumpah-nyumpah sama MinWoo ini nantinya, yakin!) 


Orangnya sering mengkhayal, kadang yang logis tapi sering juga yang aneh-aneh. Misalnya saat Tae Mu bersedia menikahi Ha Ri, dia mengira direkturnya ini pervert karena tampilannya saat pergi ke pesta perjodohan benar-benar out of normal.

Yah... Sebagai tokoh sentral Ha Ri memang sangat ekspresif sih, gak datar emosinya. Jadinya seru! 


🍒KANG TAE MU 




Simply, a very stubborn guy that won't change his mind once made.

Jadi, si Tae Mu ini ceritanya gila kerja dan perfeksionis parah sampai-sampai kakeknya selalu berisik dan nyuruh-nyuruh buat ikut perjodohan keluarga konglomerat karena takut gak bakalan punya cucu. 

Tae Mu yang kewalahan menghadapi tekanan dari kakeknya akhirnya memutuskan untuk menikah saja dengan siapapun yang dijodohkan dengannya 'kali ini'.  Yup, term 'kali ini' dipakai karena sang kakek sudah berkali-kali mengadakan perjodohan tapi gagal. Lalu term 'siapapun' dipakai karena Tae Mu sudah sangat masa bodoh sampai-sampai nggak mau tahu tentang bibit, bebet, dan bobotnya.

"Pokoknya yang dijadiin kali ini gua kawinin! Gak pusing lagi dah gue" begitu kira-kira Tae Mu berfikir.

Takdir pun membawa Ha Ri menggantikan posisi temannya, Jin Jeong Seo, di hari perjodohan. 

Bisa ditebak dong gimana ulah si direktur ngotot ini? Ingat, dia gak pernah menarik janji dan keputusannya. Bravo! 1!1!1!
*tepuk tangan rusuh* 🤣


🍒JIN JEONG SEO 

Sahabatnya Ha RI yang sama seperti Tae Mu, selalu dijodoh-jodohkan dengan sesama konglomerat. Jin Jeong Seo memiliki prinsip kalau cinta itu harus tumbuh dari dalam hati, jadi dia yang juga muak dijodohkan akhirnya mengupah Ha Ri untuk datang menggantikannya ke acara kencan buta yang diatur ayahnya. 

Jadi, kalau ditanya siapa biang kekacauan disini? Ya sahabat Ha Ri ini orangnya. Wkwk. Ada-ada aja ya author-nim bikin cerita. Bikin ngakak aja 😆

Meski begitu, Jin Jeong Seo ini tajir dan baik banget lho! Dia sudah sahabatan dengan HaRi sejak masih sekolah. 

Sifat lainnya? Hmm... Agresif. Dominan. Tidak suka mengalah. Kalau ada yang baca webcomic ini pasti paham kenapa tiga sifat ini jadi highlight yang aku ingat dari Jeong Seo. *grinning*

🍒SEONGHOON CHA



Sekretarisnya Tae Mu yang cute maksimal! Bersifat sangat nggak tegaan, berhati lembut dan tipe-tipe bucin (?).

Sebagai penganut tipe-tipe Bae Yong Jun alias megane admirer, daku terpesona dengan chara yang satu ini. Betapa sangat tipeku sekali.... *digeplak Abah 🤣🤣🤣

Pokoknya, dari semua karakter disini, maka sekretaris Cha adalah favoritku. Visualnya menyilaukan!! 

🍒LEE MIN WOO 

Sahabatnya Ha Ri yang ditaksirnya selama tujuh tahun, di beberapa chapter bikin kesel. 

Kenapa? Silakan dibaca untuk menyadari betapa friendzone-nya abang cumi-cumi satu ini. 

🍒 YOO JUNG CHO

Saingan Jeong Seo dari kecil mulai dari akademik, olahraga, pertemanan... Dan mungkin juga, asmara? 

🐚REVIEW 🐚



Title: The Office Blind Date / 사내 맞선 
Author: NARAK, Perilla, Haewha 
Genre: Comedy, Drama, Slice of Life, Mature Romance, Boss-Employee Relationship, Work Life, Based on Novel. 
Status:  On-Going (Chapter 62)


>> OPINI SEKILAS TENTANG PLOT DAN KARAKTER WEBTOON INI  :

1. Direkturnya tidak gila, tapi benar, gantengnya membuat tergila-gila. (penting ya, kenapa aku harus menulis ini di poin pertama? 😂) 

2. Ya, ini ada unsur Chaebol dan that-peewfek-dude-you-always-seen-on-k-drama. Brace yourself karena memang akan sedikit tidak logis. Tapi siapa juga yang mencari kelogisan dalam sebuah webtoon drama? Kalau pengen logis kita pindah haluan ke genre slice of life saja. Kalau ngobrolin drama, itu saatnya kita berimajinasi, kan? Iya kan?  Iya, gak? Udah, Iyain aja dah, biar cepet. 

3. Heroinenya disini lucu!!!

HAHAHA. Mode on-off switch yang terjadi saat dia berperan sebagai Kim Shin dan Shin Ha Ri itu kocak, sampai bikin sakit perut! Ini jadi salah satu alasan kenapa aku keterusan ngebaca webtoonnya. Deg-degan, takut terbongkar, euy!  😆

4. Perkembangan plotnya seru, benar-benar memanjakan pembaca dengan berbagai kehaluan dan keromantisan yang absurd ~ wkwkwk.

Pokoknya kalau pengen mencari asupan lovey dovey mungkin webtoon ini bisa jadi pilihan yang bagus. Mengobati kekurangan dopamin karena terlalu lama sendiri karena ditinggal suami LDM-an kuliah. *kok tjurhat 😂🤣

5. Secretary Cha is definitely hottest chara here. #IStandForSecretaryCha


6. Satu hal yang pasti, kalau manhwa ini diangkat jadi drama aku pasti bakalan nonton!! 😆❤️

Meskipun setting nya lumayan familiar, seperti direktur ganteng kaya raya dan sadis yang menjalin cinta dengan karyawannya sendiri. Tapi story line yang dibawakan oleh manhwa ini menarik. Terutama... Ehm, ganteng sekali ya si Tae Mu ini...

*iya... 2D... Tenang... 😂 ✌️


Menurutku, kalau kamu menyukai drama atau webtoon semacam Whatsapp Wrong With Secretary Kim, maka manhwa satu ini juga pasti akan cocok dengan seleramu. 

RATE:
🌟 Gambar 4,8/5
🌟 Story 4.7/5
🌟 Keseluruhan 4,6/5

🐚WHERE TO READ🐚



Official: Kalian bisa membacanya melalui aplikasi Kakaopage yang bisa diunduh melalui playstore,

Di aplikasi ada 2 versi, yakni versi manhwa dan versi novel. Keduanya sama-sama menarik. Mungkin kamu perlu baca keduanya agar lebih mendalami cerita (?). 

Kalau aku pribadi senang membandingkan antara webtoon dan novel, soalnya kalau novel lebih detail ya, sedangkan tipe komik visualisasinya lebih nyata. Jadi untuk beberapa chapter aku membaca keduanya. Tapi untukmu bisa langsung disesuaikan saja dengan cara yang disukai, dan nikmati ceritanya! ❤️ 

Tapiiii... harus sabar yaa, karena free read hanya dari episode 1 sampai episode 10, dan untuk membaca episode selanjutnya harus menunggu 24 jam dulu.  Bisa sih cepet, tapi mesti beli koin dulu. Hehe 😁




Ah, sepertinya segitu dulu ulasan webcomic Office Blind Date ini ya, feel free to ask kalau ada webtoon lain yang pengen  di review! LOL. Asik ternyata nge review webcomic gini hihi. *mabok komik, kerja maaaaak wkwk. 

Btw mau masak dulu ya, Bye! 

( NOTE : tulisan ini mangkrak di dasbor sejak akhir tahun, sekitar bulan oktober 2019, baru diedit sedikit dan langsung di publikasikan buat refresh tulisan baru di blog. ✌️ )  
Post a Comment

Post a Comment

Halo, terimakasih banyak sudah mampir yaa :)
Silakan tinggalkan komentar, Insya Allah saya kunjungi balik ^^